Rabu, 25 Juli 2018

55+ aplikasi khusus editor




55+ Daftar Website Penyedia Stock Gambar Gratis Resolusi Tinggi - Editing, desain dan artikel tidak lepas dari yang namanya kebutuhan gambar. Gambar atau foto ini berguna untuk menarik perhatian konsumen bagi para pengiklan. Dan juga stock foto sangat diperlukan untuk kebutuhan editing.


Melihat kebutuhan stock foto yang begitu besar, saya mengumpulkan beberapa situs atau website yang bisa kamu gunakan untuk mendownload stock gambar gratis dengan resolusi tinggi.

Foto gratis saja tidak cukup, karena terkadang kita membutuhkan gambar dengan resolusi tinggi untuk mendapatkan hasil yang maksimal agar hasil dari pekerjaan kita tidak pecah atau kabur.

Beberapa situs yang saya rangkum disini berdasarkan yang paling sering saya gunakan dan juga rekomendasi dari rekan-rekan.






Mungkin sebagian dari sobat-sobat masih menggunakan google image untuk mencari stock gambar yang akan digunakan untuk keperluan editing atau desain.

Tetapi, sering kali kita menemukan gambar yang menggunakan hak cipta atau tidak sesuai dengan yang kita inginkan jika kita menggunakan google image.

Saran saya gunakan saja website penyedia gambar gratis jika ingin mencari stock gambar. Berikut 55+ Daftar Website Penyedia Stock Gambar Gratis Resolusi Tinggi yang bisa sobat gunakan.

Baca Juga : 12 Kumpulan Website Terbaik Tempat Download Font Keren Gratis Untuk Desain Grafis


1. Devianart







Bagi sobat yang suka dengan editing foto, disilah tempat yang pas untuk mencari stock gambar dan bahan referensi untuk edit atau manipulasi foto.

Dari sekian banyak situ penyedia stock gambar gratis, saya bilang situs ini yang paling populer atau paling sering digunakan oleh teman-teman yang suka dengan manipulasi foto atau Digital Art.

Ada banyak sekali pilihan stock foto yang bisa sobat dapatkan disana. Mulai dari background, manipulasi, kartun, orang, ornamen dan masih banyak lagi. Itu mengapa saya tempatkan situs ini pada urutan pertama dari 37+ Daftar Website Penyedia Stock Gambar Gratis Resolusi Tinggi.

Baca Juga : Cara Manipulsi Foto dengan Photoshop



2. Bucketlistly







Situs ini menyediakan stock gambar dengan kualitas yang tinggi serta gambar-gambar panorama dan warna yang indah.



3. Pexels







Jika di Devianart saya gunakan untuk mencari bahan edit foto dan mencari refrensi foto manipulasi. Di Pexels ini saya lebih suka mencari stock gambar untuk bahan desain.


Karena kualiatas gambar yang disediakan disini sangat baik dan juga gratis. Cara download gambarnya juga tidak susah dan tidak harus membuat akun di situs ini untuk mendapatkan gambar yang diinginkan.


Gambar-gambarnya juga bisa digunakan untuk bahan edit foto dan manipulasi gambar. Ada banyak pilihan gambar yang bisa sobat dapatkan disini seperti stock gambar teknologi, human, vegetables, forest, sea, retro dan masih banyak lagi.


Baca Juga : Cara Edit Foto Ikan di Langit Seperti Video Clip Coldplay Up & Up dengan Photoshop


4. Pixabay







Pixabay adalah mesin pencari yang memiliki akses ke lebih dari 1 juta foto saham dan berkembang. Foto-foto tersebut bebas digunakan asalkan jika termasuk dalam lisensi Creative Commons. Mereka bahkan memiliki aplikasi yang tersedia untuk iOS dan Android.


5. IM Free







Di situs ini lebih mudah mencari stock gambar yang diinginkan. Karena navigasi dan pengelompokkan kategori fotonya sangat bagus. Jadi sobat akan jauh lebih mudah menemukan stock gambar yang diinginkan.


6. Dreams Time







Untuk mendapatkan stock gambar gratisnya, kamu harus mendaftar terlebih dahulu.



7. Stock Snap








Stock gambar dengan kualitas atau resolusi tinggi bisa kamu download gratis dan mudah disini. Kamu tidak harus memiliki akun atau mendaftar terlebih dahulu untuk mendapatkan gambar yang kamu inginkan.



8. Free Images








Stock gambar disini juga bagus-bagus. Ada kategori gambar yang bisa kamu gunakan untuk keperluan manipulasi foto seperti di Devianart. Tetapi kamu harus Sign Up atau mendaftar terlebih dahulu jika ingin mendapatkan gambar yang diinginkan.

Baca Juga : Cara Mudah Membuat Style Double Exsposure Di Photoshop



9. Magdeleine







Kelebihan di situs ini adalah kelengkapan tentang detail gambar yang akan kita download. Dalam keterangan file gambar, tertulis jenis kamera apa yang digunakan untuk menggambil gambar tersebut.


10. Start Up Stock




Situs ini sangat cocok untuk sobat yang ingin mendesain atau membuat website dengan tema teknologi (tech). Karena situs ini fokus pada stock gambar dengan tema tekonologi atau Start Up.


11. Jay Mantri




Foto dengan ukuran besar bisa sobat download gratis disini tanpa harus daftar. Yang saya suka dari situs ini adalah stock gambar pemandangannya yang keren-keren.



12. Gratisography




Berbagai jenis gambar bisa kamu download gratis disini sesuai dengan kategori yang kamu inginkan seperti people, animals, nature, objects, urban, bundles, dll.


13. Stokpic







Situs penyedia stock gambar gratis yang satu ini juga tidak kalah kerennya dengan situs-situs lain. Dan lagi, kamu bisa mendapatkan 10 gambar premium setiap harinya ke inbox kamu hanya dengan mendaftarkan email yang akan kamu gunakan untuk mendapatkan update 10 gambar setiap harinya.

Download gambar gratisnya sangat mudah, dan ukuran gambarnya tergoong sangar besar untuk ukuran gambar. Rata-rata gambar dalam Megabyte berukuran 20MB. Jadi tidak akan pecah jika akan kamu gunakan untuk desain dengan kualitas tinggi.


14. PicJumbo




Sama seperti StockPic, kamu bisa mendapatkan update gambar setiap harinya yang akan dikirimkan ke alamat Email yang kamu daftarkan ke situs ini.


15. reerange








Freerange menyediakan Free Stock Photos dengan kualitas mulai dari yang terendah hingga kualitas tinggi atau beresolusi tinggi.

Sayangnya, kamu harus mendaftar terlebih dahulu untuk mendapatkan ukuran gambar maksimal. Tetapi jika kamu hanya membutuhkan ukuran gambar yang kecil, kamu bisa menyiasatinya dengan cara PrintScreen.


16. SuperFamous Studio





Kategori gambar dalam situs ini dan juga navogasinya memang tidak sebaik situs lain (menurut saya). Tetapi situs ini punya kelebihan dalam kemudahan untuk mendownload gambar gratis di situs ini.

Kamu hanya perlu klik atau zoom gambar yang diinginkan kemudian klik kanan savev image as. Desain tampilan sebuah web memang sering kali berubah-ubah, itu terakhir kali saya menggunakan situs ini, dan begitu cara saya mengambil gambar disana.

Kemungkinan suatu saat desain tampilan dan navigasinya juga akan berubah lagi. Karena desain awal dan terakhir kali saya  mengunjungi situs ini berbeda. Seperti apapun desain dan navigasi yang diterapkan oleh situs ini, saya harap sobat tidak kesulitan untuk mendownload stock gambar di situs ini.


17. FreeDigitalPhotos




Berbeda dengan situs sebelumnya diatas SuperFamousStudio. Navigasi dan desain webnya enak dilihat. Pengeleompokkan atau kategori gambar yang baik memudahkan saya untuk mencari stock gambar yang saya inginkan.

Terlebih lagi, di situs ini ada categori gambar pernikahan atau wedding. Hal ini sangat membantu saya untuk membuat desain undangan pernikahan.

Karena di situs lain sebagian besar stock gambar pernikahan tidak dikelompokkan menjadi kategori melainkan sobat harus mencarinya dalam kotak pencarian.

Kelemahan situs ini adalah gambar dengan kualitas dan hasil foto yang bagus merupakan stock gambar premium.


Baca Juga : Cara Membuat Desain Undangan Keren dengan CorelDRAW



18. MMT







MMT kembali menjadi solusi untuk kamu yang ingin mendapatkan stock gambar berkualitas tinggi dan gratis tanpa harus mendaftar terlebih dahulu. Cara download filenya juga sangat mudah.


19. Getrefe




Stock gambar yang ada di website ini memang gratis, tetapi ribet cara downloadnya. Tetapi juka sobat ingin mencobanya silahkan kunjungi situs Getrefe ini pada link judul diatas.


20. Cupcake







Jika melihat nama website-nya sangat identik sekali dengan kue. Tetapi stock gambar yang ada di website ini tidak hanya tentang kue atau makanan saja.

Kamu bisa menemukan stock gambar gedung atau kota, pantai, pemandangan laut, hutan, hewan, tumbuhan, orang, dan lain-lain.

Sayangnya, kemudahan untuk mendownload gambar dengan resolusi tinggi tidak diimbangi dengan navigasi yang baik.

Sangat sulit untuk menemukan kategori gambar yang kitta inginkan karena tidak adanya navigasi kategori dan juga kotak pencarian (sampai postingan ini diterbitkan desain web-nya seperti itu).



21. Foodiesfeed




Sesuai dengan namanya, situs ini menyediakan stock gambar dengan tema makanan. Situs ini sangat cocok untuk kamu yang ingin mendesain dengan tema makanan. Seperti spanduk, poster,banner, brosur, dan lain-lain.

Bagi kamu yang punya blog atau website yang membahas tentang makanan situs ini juga saya rekomendasikan banget untuk mencari stock gambar disini.

Karena seperti yang kita ketahui, dalam membuat postinga atau artikel sebuah web dan blog, kita membutuhkan gambar pendukung untuk lebih menarik minat pembaca.

Kemudahan navigas dan juga cara downloadnya semakin membuat situs ini menjadi rekomendasi yang sangat baik untuk kamu yang mencari stock gambar dengan tema makanan.

Selain itu, kamu juga bisa mengupload karya foto kamu tentang makanan ke situs ini.

Baca Juga : Cara Membuat Spanduk Healty Food dengan Photoshop


22. Unsplash







Stock gambar yang ada di website ini keren-keren banget. Cara downloadnya juga sangat mudah dan pastinya gratis sampai dengan kualitas gambar tertinggi.



23. ISO Republic




Ada sekitar 14 kategori gambar yang bisa kamu pilih dan download gratis disini. Tersedia juga stock gambar makanan dan minuman.


24. Life of Pix




Selain untuk tempat download stock foto, website ini juga bisa sobat gunakan untuk referensi fotografi. Karena foto-foto yang ada di website ini keren-keren untuk tema fotografi.

Selain foto, website ini juga meneyediakan stock video gratis.


25. New Old Stock




Dilihat dari nama website-nya kita akan langsung tahu bahwa website ini menyediakan stock gambar dengan tema seperti foto-foto lama.

Website ini cocok untuk sobat yang membutuhkan stock gambar bertemakan nuansa zaman dahulu ataupun retro.


26. Resplashed




Stock gambar yang keren-keren abis dan juga tampilan yang enak di mata, sayangnya tidak dibarengi dengan navigasi yang baik seperti pengelompokkan gambar atau kategori.

Tetapi kekurangan itu dibayar dengan kemudahan dalam mendownload stock gambar yang disediakan. Semua gambar gratis dengan resolusi tinggi dan tanpa harus mendaftar terlebih dahulu untuk mendapatkannya.



27. Splitshire







Ada banyak sekali kategori gambar yang bisa sobat donwload di website ini. Mulai dari Various, Abstract, Landscapes, Bokeh, Food, People, Automotive, Fashion, Interiors, Things, Nature, Wedding, Animals, Street, Technology, Blur Backgrounds, Still Life, Video, Instagram, Mock Up, Low Poly Background, Bundle, Drone Footage, Blog, Cinemagraph danLifestyle.

Dengan kategori sebanyak itu, saya rasa sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan stock gambar sobat. Cara downloadnya juga mudah dan pastinya gratis dengan resolusi tinggi.


28. Little Visuals







Gambar dengan resolusi tinggi bisa kamu dapatkan disini dengan mudah tanpa harus mendaftar ataupun terlalu banyak link untuk mendownloadnya.

Walaupun tidak dilengkapi dengan navigasi kategori, tetapi kamu masih bisa dimudahkan dengan kotak pencarian untuk mendownload gambar yang dibutuhkan.



29. Picography




Picography adalah situs yang menyediakan stock foto lifestyle fotografi yang menakjubkan. Tampilan antar muka yang user friendy semakin memudahkan sobat dalam menemukan gambar yang diinginkan. Cara downloadnya juga terbilang cukup mudah.


30. Tookapic Stock








Foto yang ada di website ini keren-keren. Tetapi sayangnya kita dibatasi untuk mendownload filenya. Dan juga kita harus mendaftar terlebih dahulu untuk mendapatkan yang gratis.



31. Big Foto








Ada yang unik dari website penyedia stock gambar gratis yang satu ini. Sobat bisa menemukan stock foto tentang Bali - Indonesia. All About Bali pokoknya, mulai dari tempat wisata, aktifitas penduduk, perayaan dan lain-lain.

Cara downloadnya juga mudah, walaupun saya kurang suka dengan tampilan websitenya, heheee...


32. RGB Stock







Jika website Magdeleine memberikan informasi jenis kamera yang digunakan untuk mengambil gambar tersebut disamping stock foto yang akan kita download, RGB Stock memberikan informasi yang jauh lebih detail.

Bukan hanya jenis kamera yang digunakan, tetapi settingan kamera seperti apa yang digunakan padaa saat mengambil gambar tersebut. Seperti Aperture, Exsposure, ISO dan lain-lain.



33. Ancestry Images




Website ini menyediakan gambar-gambar antik seperti gambar peta tua.


34. Wefunction







Wefunction memiliki koleksi foto yang trendy tentang desk dengan kualitas foto yang tinggi. Tampilan website yang baik dan juga navigasi yang baik membuat website ini nyaman untuk dikunjungi.


35. Flickr








Flickr sudah dikenal banyak orang dan memiliki reputasi selama bertahun-tahun sebagai situs berbagi foto. Dengan kata lain, situs ini sudah banyak digunakan oleh orang-orang selain situs Deviantart, Pexels dan lain-lain.


Ada banyak koleksi foto yang bisa sobat dapatkan disini. Kekurangan situs ini adalah mereka lebih memperbanyak kuantitas foto daripada kualitas sehingga lebih sulit mendapatkan foto tingkat profesional.


Kalau saya pribadi situs ini lebih cocok stock gambarnya digunakan untuk bahan manipulasi foto.


Baca Juga : Cara Edit Foto Fokus Pada Satu Warna atau Objek di Photoshop



36. Foter




Ada sekitar 335 Juta stock foto yang bisa kamu download disini...


37. Finda.Photo








Yang saya suka dari website ini adalah stock foto bokehnya. Tetapi sayang, stock foto disini terbatas dan tidak terlalu banyak.


38. Public Domain Archive





Public Domain Archives adalah kumpulan foto modern dan vintage yang tersedia untuk umum. Situs ini memiliki beberapa kategori foto definisi tinggi yang siap digunakan untuk keperluan pribadi atau komersial. Jika kamu mendaftar ke buletin mingguan situs ini, Kamu akan menerima gambar stok gratis di email Kamu.


39. Burst







Ada banyak kategori foto yang bisa kamu pilih dan gunakan. Navigasi yang baik memudahkan kita untuk mendapatkan foto yang kita inginkan.


40. Stock Vault







Ada kurang lebih 90+ kategori foto yang bisa kamu dapatkan disini, sangat lengkap.


41. Realistic Shots




Website ini lebih berfokus pada stock gambar Architecture, Nature, People, Travel, Technologi.


42. NegativeSpace





NegativeSpace menyediakan foto dengan kualitas profesional dan sangat bagus digunakan untuk dimasukan kedalam artikel web sebagai gambar pendukung.

Gambar dikuratori sehingga hanya foto berkualitas tinggi yang ditampilkan dan semuanya di bawah lisensi CC0.

Baca Juga : Membuat Efek Film Cinematic Pada Foto dengan Photoshop


43. Pattern Library




Bagi kamu yang sedang mencari stock gambar Pattern, disinilah tempatnya. Semua stock gambar disini merupakan gambar pattern.


44. Kaboom Pics







Ada kuranglebih 6000 images, 700+  Photoshot, dan sudah didownload kurang lebih 6 juta kali (sampai artikel ini diterbitkan).


45. Splash Base







Splashbase adalah agregator gambar yang mengumpulkan gambar stok yang tersedia dari berbagai sumber. Ini berguna untuk menemukan berbagai macam template, ikon, atau gambar latar belakang yang akan digunakan dengan pengembangan web.



46. Epicantus




Stock foto berkualitas dan beresolusi tinggi bisa kamu dapatkan dengan mudah disini.



47. DesignersPics




Pics Designer adalah proyek yang didedikasikan untuk menyediakan gambar bagi desainer web dan grafis. Gambar-gambar ini diurutkan menurut industri seperti arsitektur, teknologi atau makanan & minuman. Foto beresolusi tinggi ini tidak memerlukan royalti atau atribusi.



48. Graphicstock / Storyblocks








Stock gambar yang disediakan disini cukup lengkap juga. Tidak hanyak gambar atau foto saja, di website ini juga sobat bisa mencari stck gambar vector, design elements, illustrations, video bahkan audio.


49. Shot Stash







Disini kamu bisa menemukan foto dengan kategori Abstract, Architecture, Business, Food, Landscape, Nature, People, Technologi.


50. Fancy Crave




Hanya dengan mendaftarkan email kamu, maka kamu akan mendapatkan 14 foto gratis setiap minggunya. Dan foto tersebut bisa bebas kamu gunakan untuk kepentingan komersil ataupun yang lain.


51. Image Base




Jika kamu sedang mencari stock gambar untuk Template PowerPoint disinilah tempatnya.



52. Albumarium




Albumarium menawarkan galeri gambar gratis dan bermutu tinggi untuk digunakan dalam promosi di media sosial Kamu. Kamu bisa memilah-milah kategori seperti binatang, kota, orang, alam, metro, dan banyak lagi. Gambar di situs ini menggunakan lisensi Creative Commons Attribution 2.0



53. Free Nature Stock







Free Nature Stock adalah kompilasi rapi dari gambar-gambar yang berhubungan dengan alam yang ditemukan di satu situs web. Gambar-gambar ini mungkin cocok untuk digunakan dalam posting media sosial bertema alam. Karena berada di bawah Creative Commons Zero, Kamu bebas melakukan apapun yang Kamu inginkan dengan gambar yang ada di website ini.


54. Free Stock Photos




Free Stock Photos tidak persis seperti apa namanya dan menyediakan stok foto tanpa biaya. Database mereka adalah humungous dengan lebih dari 20.700 gambar yang berada di bawah domain publik. Kamu bisa menemukan banyak foto untuk kampanye media sosial Kamu tanpa memerlukan akreditasi.

55. Death to Stock Photos





Death to Stock Photos adalah layanan yang nyaman yang memberikan 10 foto stok gratis ke inbox Kamu setiap minggu. Foto definisi tinggi ini akan cocok untuk kampanye media sosial Kamu. Mereka memiliki lisensi milik mereka sendiri yang memungkinkan Kamu untuk menggunakan gambar itu dengan cara apapun asalkan Kamu tidak mendistribusikan ulang.


Itulah 55+ Daftar Website Penyedia Stock Gambar Gratis Resolusi Tinggi yang bisa sobat gunakan untuk keperluan edit foto, artikel, desain dan lain-lain.


Semoga artikel ini bermanfaat dan jangan lupa tinggalkan komentar agar saya bisa menuliskan postingan yang lebih bermanfaat. Terimakasih.....

Tutorial Picsay Pro - Muhammad Vito



Kumpulan tutorial Picsay Proyang ada di blog cara edit foto ini sudah lebih dari 10 artikel. Tidak terasa kalau blog ini sudah berjalan selama satu tahun, sejak pertama kali dipublikasikan pada Oktober tahun lalu. Dengan semakin banyaknya artikel baru, maka makin banyak juga tutorial picsay pro pada artikel lama di blog ini yang terkubur tak terbaca. Padahal tutorial editing foto tersebut masih sangat keren dan sayang untuk dilewatkan. Karena itulah artikel ini dibuat, untuk menyuguhkan kembali beberapa artikel terbaik mengenai cara edit foto picsay pro.

Seperti yang sudah agan-agan semua tahu, Picsay Pro merupakan aplikasi edit foto untuk ponsel android yang sangat terkenal. Meskipun sebenarnya aplikasi ini masuk dalam kategori aplikasi berbayar (Rp. 20.000) di playstore. Picsay Pro ini banyak digunakan oleh para editor karena fitur-fiturnya yang keren dan lengkap

Manipulasi picsay pro semakin hari semakin banyak jenisnya. Karena para editor tidak pernah berhenti menuangkan imajinasinya. Namun bagi anda yang masih pemula dalam dunia editing, tentunya masih dalam tahap meniru pekerjaan orang lain. Itu tidak masalah karena semuanya juga seperti itu. Sambil mengenal fitur-fitur dan efek-efek keren yang ada dalam picsay pro. Sekaligus mengasah sensitifitas pada sebuah karya seni.

Karena itu, disini saya mencoba untuk mengumpulkan beberapa tutorial editing picsay pro, supaya bisa dicoba sendiri. Kalau sudah mahir, tentunya bisa berkreasi dengan karya sendiri.

Kumpulan Tutorial Editing Picsay Pro


Dilihat ari tingkat kesulitannya, hasil editan picsay pro ini dibagi menjadi tiga kategori, yaitu easy, medium dan advance/hard. Untuk pembelajaran, sebaiknya agan-agan mencoba tutorial yang sekiranya tidak terlalu sulit. Jika langsung mencoba hal yang sulit, takutnya agan langsung patah semangat dan menganggap editing foto itu susah dan membosankan.


1. Cara Menambahkan Efek Bayangan (Shadow) di Picsay Pro.




Dalam dunia edit foto, menambahkan efek bayangan merupakan keterampilan yang wajib dipelajari. Karena dalam banyak kondisi, adanya efek shadow akan membuat sebuah foto menjadi lebih realitis. Efek bayangan ini pastinya berbeda dengan efek mirror (cermin). Silahkan lihat tutorialnya dalam artikel cara menambahkan bayangan di picsay pro.

2. Cara Mengganti Wajah dengan Picsay Pro.



Mengganti wajah dengan wajah orang lain atau bahkan dengan wajah tokoh kartun/anime merupakan tutorial yang cukup banyak peminatnya dalam dunia edit foto. Manipulasi foto seperti ini memang cukup mudah dilakukan dan hasilnya unik. Banyak aplikasi edit foto yang bisa melakukannya termasuk Picsay Pro. Bahkan ada beberapa aplikasi android yang khusus untuk mengganti wajah pada foto. Anda tinggal mencarinya saja di google playstore.

Di blog ini, kami juga pernah memberikan tutorialnya. Silahkan cek dalam artikel cara mengganti wajah dengan wajah naruto. Dalam artikel tersebut, kami juga sudah menyediakan mentahan kepala naruto siap pakai. Namun, kalau kamu ingin mengganti wajah dengan karakter lain, maka kamu harus mencarinya sendiri. Tidak sulit kok, karena konsepnya sama saja. Maka dari itu, pahamilah dulu tutorialnya. Agar lebih mudah mengaplikasikannya seusia kreasi masing-masing.

3. Tutorial Picsay Pro Android: Mengubah Warna Objek pada Foto.




Mengubah warna dari sebuah objek foto kadang sangat diperlukan untuk membuat foto menjadi lebih unik dan dramatis. Yang paling sering terjadi adalah pada warna laut. Ketika kita memotret laut, warna air lautnya tidak kelihatan biru. Agar lebih menarik, kita bisa mengubah warna menjadi biru atau bahkan agak kehijauan. Hal ini bisa dilakukan dengan mudah menggunakan aplikasi Picsay Pro. Lihat tutorialnya dalam artikel ini.

4. Tutor Picsay Pro Keren: Melukis di Papan Tulis.




Efek foto seperti menulis di papan tulis sudah banyak yang membuat tutorialnya. Nah, kali ini saya akan membagikan trik yang sedikit berbeda, yaitu membuat lukisan/gambar di papan tulis. Konsepnya sebenarnya hampir mirip. Namun disini kita akan menggunakan dua buah foto. Satu foto yang akan dijadikan sebagai objek gambar, satu lagi adalah foto papan tulis. Silahkan lihat tutorialnya di sini.

5. Manipulasi Picsay Pro: Membuat Miniatur Unik.




Membuat sebuah objek foto seolah-olah lebih kecil daripada objek lainnya adalah salah satu teknik manipulasi foto. Dengan menggunakan aplikasi edit foto Picsay Pro, kamu juga bisa melakukannya. Seperti yang terlihat pada gambar diatas. Hasilnya akan lebih memuaskan ika ada pembanding yang ukurannya lebih besar. Misalnya ada kaki manusia yang sedang melangkah di pasir, dll. Silahkan coba sendiri, tutorialnya ada dalam artikel cara membuat miniatur degan picsay pro.

6. Tutorial Editan Picsay Pro: Menulis Diatas Kaca.




Bagi yang suka edit-edit foto, pastinya pernah mendengar tentang teknik manipulasi menulis di papan tulis. Tutorial ini konsepnya mirip seperti itu. Namun backgroundnya bukan papan tulis, melainkan kaca yang berembun seperti dalam keadaan musim dingin. Tentunya hal ini akan membuat suasana menjadi lebih dramatis. Silahkan cek tutorialnya di sini.

7. Cara Membuat Logo Nama Alan Walker




Alan Walker merupakan seorang produser musik sekaligus DJ asal Norwegia. Pada tahun 2015 lalu namanya melejit berkat singelnya yang berjudul "Faded". Lagu tersebut sudah dilihat lebih dari 200 juta view di youtube. Belum lagi situs-situs streaming video lainnya seperti Soundcloud dll. Dengan ketenaranya tersebut, tak heran jika penggemarnya mulai membeludak. Salah satu cara fans untuk mengekspresikan kekagumannya adalah dengan menuliskan inisial namanya melalui editing foto yang unik. Kalau kamu adalah salah satu fansnya, kamu juga bisa mencoba membuat logo nama Alan Walker tersebut melalui aplikasi Picsay Pro.Klik disini untuk melihat tutorial cara membuat logo dengan picsay pro.

8. Cara Membuat nomor Drag Racing Picsay Pro.




Tutorial edit foto ini cukup populer tahun lalu, bahkan sekarang pun masih banyak yang mencari tutorialnya. Cara membuatnya sebenarnya cukup sederhana. Namun anda perlu mempunyai mentahan picsay pro racing untuk membuat backgroundnya. Jika tidak punya, bisa menggunakan yang saya pakai seperti contoh pada gambar diatas. Cek tutorialnya pada artikel cara membuat nomor drag racing picsay pro.

9. Cara Membuat Desain Baju Distro.




Membuat design baju/kaos distro sekarang tidak lagi rumit seperti dulu. Terutama bagi yang punya basic designer grafis. Banyak aplikasi edit foto yang bisa digunakan. Salah satunya adalah aplikasi Picsay Pro yang bisa dibuka melalui ponsel android. Yang anda perlukan adalah mentahan baju distro dan gambar yang keren. Kalau sudah siap, lihat tutrialnya,cara membuat desain kaos distro dengan Picsay pro. tutornya sebenarnya cukup mudah dipahami. Yang sulit adalah menemukan gambar yang sesuai. Karena jika kamu ingin membuat desain kaos yang exclusive, tentunya harus membuatnya sendiri agar tidak sama dengan orang lain.

10. Cara Menambahkan Tato pada Foto




Meskipun beberapa kalangan masih menganggap tato terkait dengan kriminalitas, namun sebagian kalangan juga percaya bahwa tato adalah seni. Bahkan dengan adanya tato di badan penampilan menjadi lebih keren. Nah, buat kamu yang ingin menambahkan efek tato pada foto kamu, silahkan lihat tutorialnya di sini.

11. Manipulasi Picsay Pro: Ujung Lautan.




Pernahkah terbersit pertanyaan saat melihat samudera yang luas "Dimanakah ujung samudera ini?" Ada pernyataan bahwa lautan itu tak berujung. Statement ini bisa dianggap benar, karena seluruh lautan di bumi ini ternyata menyatu. Nah, dalam tutorial Picsay Pro kali ini, kita akan membuat ujung lautan.Sebuah batas dimana laut patah dan airnya mengalir ke bawah. Seolah di bawah sana adalah dunia lain yang tak mungkin terjangkau manusia. Lihat tutorialnya dalam artikel ini.

12. Manipulasi Raksasa Picsay Pro.




Sebelumnya saya telah memberikan tutorial edit foto cara menjadikan manusia mini dengan aplikasi picsay pro android.  Nah, tutorial kali ini merupakan kebalikannya, yaitu membuat manusia raksasa. Seperti yang terlihat pada gambar di atas. Trik manipulasi picsay pro ini akan sukses besar jika diimbangi dengan gambar yang bagus dan ekspresi yang tepat dari objek pada foto. Lihat tutorialnya, cara membuat manusia raksasa di picsay pro.

13. Tutorial Edit Foto ala Terminator.




Terminator merupakan film yang sangat terkenal, dari jaman dahulu sampai sekarang. Hingga beberapa waktu lalu muncul beberapa hasil editan foto yang mirip dengan terminator. Ternyata, cara membuatnya tidaklah sulit. Yang kamu perlukan hanya aplikasi edit foto picsay pro dan foto wajah kamu yang paling ganteng menurutmu. Kalau sudah siap, baca tutorialnya di sini.

14. Manipulasi Foto Buaya di Sungai.




Apa jadinya jika kamu melihat temanmu yang sedang berenang di sungai, disamperin sama buaya? Seperti yang terlihat pada gambar di atas. Tentunya sebagai teman yang baik kamu akan memperingatkan temanmu untuk cepat-cepat naik ke darat. Jangan sampai kamu malah mengambil kamera untuk mengabadikannya. Untungnya, apa yang terjadi pada foto diatas hanyalah hasil editan picsay pro. Jika kamu tertarik membuat yang seperti itu, silahkan simak tutorialnya dalam artikel edit foto manipulasi buaya di sungai.

15. Cara Membuat Foto Melayang/Levitasi di Picsay Pro.




Foto melayang atau levitasi sangat populer beberapa waktu lalu. Hampir semua pengguna sosial media berusaha untuk membuatnya dan mengunggahnya ke sosial media. Pada proses pembuatannya, banyak yang melakukan cara-cara sulit seperti meloncat, melompat atau digantung tali, haha. Nah, ada ara yang paling mudah yaitu dengan melakukan editing. Bagaimana caranya? Simak tutorial cara membuat foto melayang di picsay pro.

16. Trik Manipulasi Picsay Pro diatas Gedung.




Beberapa teknik edit foto yang unik memang cukup banyak diminati oleh para editor dan netizen. Salah satunya adalah manipulasi diatas gedung seperti yang terlihat pada gambar. Untuk menghasilkan editan foto seperti itu, yang diperlukan adalah aplikasi picsay pro, foto yang sesuai serta mentahan picsay pro gedung. Jika kamu tidak memiliki mentahannya, bisa menggunakan foto yang ada dalam tutorial. Lihat dalam artikeltrik manipulasi picsay pro diatas gedung.

17. Edit Foto Unik Keluar dari Instagram.





Instagram merupakan situs jejaring sosial yang awalnya fokus pada foto sharing. Seiring dengan perkembangan, mereka mulai merambah sebagai situs video sharing meski batasan waktunya hanya 1 menit. Dulu saya pernah membagikan tutorial edit foto instagram in hand. Nah, kali ini saya akan membagikan tutorial manipulasi foto seolah-olah keluar dari instagram. Silahkan cektutorialnya di sini.

18. Cara Membuat Tulisan dari Api.




Trik picsay pro android kali ini adalah membuat tulisan dari api lilin atau korek api. Seperti yang tampak pada foto diatas. Tentunya sebagian besar dari anda sering melihat gambar yang seperti itu di internet. Tapi saya yakin kalau kebanyakan tidak tahu bagaimana cara membuatnya. Sebenarnya cara membuatnya tidak terlalu rumit. Dengan aplikasi picsay pro, semuanya bisa terjadi. Silahkan lihat tutoial cara membuat tulisan dari api.

19. Cara Membuat Efek Salju di Picsay Pro.




Sebagai negara dengan iklim tropis hampir mustahil untuk mengalami turun salju di Indonesia. Satu-satunya momen turun salju adalah di Jakarta saat film the Raid 2, hehe. Namun di dunia edit foto, hal tersebut tidaklah mustahil. Seperti yang terlihat pada gambar. Gambar tersebut diambil di Gunung Galunggung, Tasikmalaya. Namun tentu saja itu hanya effect foto yang diedit menggunakan aplikasi Picsay Pro. Jika kamu tertarik untuk membuatnya, silahkan ikuti langkah-langkahnya pada tutorial ini.

20. Cara Membuat Tulisan Bergambar di Picsay Pro.




Selain bisa digunakan untuk membuat logo, Picsay Pro juga bisa digunakan untuk membuat tulisan yang unik dan keren. Seperti gambar di atas. Tutorial ini sebenarnya sangat sederhana dan kemungkinan sudah banyak tahu. Namun hasilnya cukup memuaskan dan unik. Yang kamu perlukan adalah mencari gambar yang tepat yang akan dijadikan sebagai background tulisan. Untuk yang satu itu silahkan berimajinasi sendiri

Sabtu, 07 April 2018

Caption Gaul Uthoo

Caption Gaul Uthoo..

Oke Balik lagi bersama Saya Muhammad Vito (Utho) saya suka menulis kadang memikirkan Hal bijak bukan karena saya bijak karena saya ingin mengutarakan apa yg saya tahu kepada para pembaca sekalian, oke sekarang kita bahas Caption, biasanya di Gunakan di Media Sosial sebagai pemanis foto kitaa , sekarang guaa udh punya sedikit caption Kekinian oke langsung sajaa ... 

------------------------------------------------

Kenapa habis huruf "B" itu "C" ? Karena Habis "Bercanda" Bisa Jadi "Cinta" .

------------------------------------------------

Jangan takut kehilangan cinta dari manusia tapi takutlah kehilangan cinta dari Allah.SWT

-----------------------------------------------

Kalo sayang ya karena penciptanya bukan karena nafsu , kalau karena nafsu setan jga punya nafsu .

------------------------------------------------

Aku sadar mana mungkin sampah sepertiku bisa mendapatkan berlian sepertimu 

-----------------------------------------------

Walaupun aku tidak bisa membuatmu tersenyum setidaknya aku berusaha untuk membuatmu tidak bersedih.

----------------------------------------------

Kita tidak tahu kapan dan dimana kita akan bertemu Rezeki , tapi Rezeki tau kapan dan dimana akan menemui kita maka bertakwalah.

------------------------------------------------

Gagal itu urusan nanti yg penting kita terus mencoba dan mencoba.

------------------------------------------------

Apapun keninginanya asal dia tekun bisa menggapainya, jika gagal dia tahu ilmunya!

------------------------------------------------

Kebahagiaan itu ada dimana-mana, asal kita mau melihatnya

Sepahit apapun kopi masih ada yang suka, berbeda dengan hati!

----------------------------------------------

Berbagi karena berharap, apa bedanya dengan rentenir?

Hilang disaat susah, ada disaat butuh.

------------------------------------------------

Karena perjuangan adalah tanda perjalananmu menuju sukses.

------------------------------------------------

Tidak ada yang salah dengan skenario Allah.SWT, coba rubah cara pandang kamu.

------------------------------------------------

Kerja keras itu mengalahkan segalanya.

------------------------------------------------

Kehormatan menemanimu atau kamu yang menemani kehormatanmu?

Mencocokan itu memang susah, melengkapi juga lebih susah, enjoy aja!

------------------------------------------------

Cukup dengar tanpa harus menjawab, jika memahami itu sulit bagimu

------------------------------------------------

Berulang kali kupikir dengan logika, tetapi berulangkali juga hati ini mengalahkan logika itu

Gagal! udah nyoba belum?

Gangguan itu hanya datang pada orang yang lebih sukses

------------------------------------------------

Jika mimpimu dianggap muluk-muluk, berarti pemikiranmu jauh diatas dia.

------------------------------------------------

Pegang tanganku, tapi jangan terlalu erat, karena aku ingin seiring dan bukan digiring.

------------------------------------------------

 Aku mencintaimu karena Allah.

------------------------------------------------

 Cinta tak pernah dinilai dengan berapa kali seseorang buatmu tertawa, tapi berapa kali dia buatmu tersenyum setelah kamu menangis.

----------------------------------------------

Cinta kita adalah cinta yang terbaik, karena engkau meningkatkan imanku dan membantuku di dunia ini, dan karena alasan itulah aku ingin berjumpa lagi denganmu di surga.

------------------------------------------------

 Hatimu memutuskan siapa yang bisa kau cintai, tapi sifatmu menentukan lamanya dia bisa mencintaimu.

------------------------------------------------

Ketika hidup masih penuh dengan keluhan. Sadarilah bahwa mengeluh hanya merupakan kualitas hati yang tak utuh.

----------------------------------------------

Instagram: MuhammadVito07
Facebook: Muhammad Vito

Senin, 05 Februari 2018

Caption Romantis

Caption Romantis



Cintaku sederhana..
Saat kulihat bidadariku tersenyum, Kupastikan dia akan ada di peluku..
Takan pernah ku biarkan siapapun merampas..
Keindahan pelangi di matanya rasaku juga tetap sama..
Biar pelangi itu.. Belum tentu bisa ku genggam..
Tapi ku selalu menatap warna indahnya..

"Pedagang bilang..
Emas adalah harta yang berharga 💞💞
Aku setuju 👌
Profesor bilang..
Ilmu jauh lebih berharga 😍
Aku setuju 👌
Guru ku pun bilang,
Pengalaman yang paling berharga 😉
Aku setuju 👌
Pedagang, Profesor dan Guru ku pun setuju 👌👌
Saat aku bilang 😊
Indah Citra ..yang paling berharga..💞💞💕😘



Sebagian diriku ada jauh disana 😊 Jauh dari mataku 👀 tapi tetap dekat dihatiku 💖💞 Yaitu Indah Citra 😘😘



Namanya Ganti ajaa ..
Segituu ajaa duluu 😂 sisanya nyusul 😉

Trik Jitu Buat Gebetan

Trikk paling jituu bikin gebetan klepek"



kuda, kuda apa yang paling isimewa ?
KUDApat pacar sepertimu

kupu-kupu apa yg paling cantik ?
KUPUnya pacar sepertimu

Kucing apa yang Romantis?
Kucingta Padamu

Kopi apa yang paling pahit hayo ?
Ko pilih dia dari pada aku

Rel = Rel apa yang paling sakit ?
Rela-ain aku pergi bersama yang lain

Tiang apa yang enak?
Tiang-tiang mikirin kamu sambil minum es campur

Apa bedanya monas sama kamu ??
kalau monas milik pemerintah
kalau kamu milik aku

Apa bedanya cincin sama kamu ??
kalau cincin melekat di jari
kalau kamu melekat d hati aku

Tau gak kenapa menara pisa miring ?
Karena ketarik sama senyummu.

Apa bedanya jam dinding sama kamu ?
kalau jam dinding dipanjang di dinding
kalau kamu dipajang di hati aku

Susu apa yang indah ?
Susungguhnya aku sayang kamu.

Cecak apa yang bisa bikin mati ?
Cecak nafas kalo ngeliat senyum manismu

Malam apa yang paling indah ?
Malamar kamu

Mandi apa yang gak basah?
Mandirikan rumah tangga bareng kamu

Tebak Tebakan Gombal

Cowok :Jalan apa yang selalu mentok?
Cewek :Jalan yang diblokir?
Cowok :Salah donk sayang
Cewek :Emang Jalan apa?
Cowok :Jalan hatiku slalu mentok dihati kamu
Cowok :Malam apa yang paling indah ?
Cewek :Malamar kamu ..ekkekekek

Cowok :Bola apa yang bisa nangis ?
Cewek :Emang bola apa ?
Cowok :Bola mataku saat melihat kamu pergi

Rayuan Gombal :

Cowok : Aku suka senyum-senyum sendiri lho.
Cewek : Hah .. Gila Ya
Cowok : Nggak. Aku sedang mikirin kamu.

co:Bapakmu , ,, , Penjual GAS eLPeGe ya?
ce:kok tau
co:karna kau telah meledakkan hatiku(gajeee)

Cowok : eee bapak kamu pasti tukang servis kipas angin ya…?
Cewek : kok tahu sih
Cowok : karena kamu telah menyejukan hatiku……….(seger)

Co: bapakmu...., punya PB ea.,
ce: kok tau..,?
Co: karna kau tlah mengHEADSHOOTkan hatiku (agak ngawur)

cwo: bapak kamu tukang sate ya?
cwe: ko tauu
cwo: pantesan tadi aku liat satenya jatohan di jalan
jatoh tuuuu

A : Bapak kamu maling ya???
B : Lhoo.. lhoo.. lhoo.. kok tau???
A : TV di rumahku ilang...(Ngawur ni , yg bener no.5)

co:bapakmu maling ya ?
ce:bukan , emang kenapa?
co:karna kau telah mencuri hatiku(Ini bener :D)

Cowok : eee kamu pasti suka gaya Briptu Norman ya……?
Cewek : kok tahu sih
Cowok : karena kamu telah menchaiyya – chaiyyakan hatiku…..

cowo: bapamu tukang bunga ya?
cewe: ko tau..
cowo: karena kamu telah membunga-bungakan hatiku..

co: bapakmu astronot ya?
ce : kok tau sih?
co : habis mukamu kaya neil amstrong(haha)

Cowok: bapak mu penjual sapu ya?
Cewek: stt jangan keras2. Iya, emang kenpa bang.
Cowok: karna, kau telah menyapu semua cewek di hati ku. Hingga yg tersisa hanya km

Cewek: #makan sapu (sedikit gajee)
cowok: bapak kamu tukang bakso ya?
cewek: iya, ko tau?
cowok: iya, soalnya tadi aku liat grobaknya di ujung gang
cewek: "...." #kemudianhening(Jangan ditiru xixixi)

co : bapakmu penjual lampu yaa ?
ce : ko tau ? emang knapa ?
co : karena kamu telah mnyinari hatiku !(petromax kalee xixixi)

cow*kamu tau nggak orang yg plng aku benci
cew*nggak tau emang siapa
cow*orang yg ingin menghancurkan cinta kita

Cowok: Maaf mbak, jangan terlalu lama duduk dikursi itu, pindah deket saya saja?
Cewek: Loh? Emangnya kenapa??
Cowok: Biar gak dikerubung semut.. soalnya mbak manis sich?

Cowok : Aku didiagnosa Sakit jantung.
Cewek : Hah! Kok bisa?
Cowok : Iya. Jantungku selalu berdegup kencang bila dekat denganmu.

Cowok : Kemarin aku ke dokter mata. Kamu tau apa kata dokter?
Cewek : Apa? Parah?
Cowok : Kata dokter ada kamu di mataku.

Cowok : Kamu punya kunci apa aja sih?
Cewek : Kunci rumah, kunci mobil, kunci lemari. Emang ada apa?
Cowok : Punya nggak kunci untuk membuka hatimu kepadaku?

Cowok : Kamu punya peta nggak?
Cewek : Peta apa?
Cowok : Peta hatimu. Karena aku tersesat dan tak bisa keluar dari hatimu.



Selamat Mencoba 😉
Kunjungi Blogg sayaa yg lain yaa 😄 ➡ http://gombalanuthoo.blogspot.co.id/2018/02/caption-romantis.html?m=1

Oke Terimakasih.